Mari Sukseskan MTQ Sulawesi Selatan XXVI 5 s/d 10 Mei 2010 Di Kota Palopo

Rabu, 28 April 2010

90 Pelajar Se-Kota Palopo Siap Mengawal Bendera

PALOPO-MTQ Sul-Sel ke26 kali ini akan melibatkan 90 pelajar se-Kota Palopo sebagai pembawa bendera. Latihan dan kesiapan sebagai pembawa bendera tersebut terlihat pada saat latihan yang berlangsung sore tadi, rabu 27 april 2010 pukul 16.00 disekitar parkiran Masjid Agung Palopo.

Pada latihan tersebut tampak beberapa anggota dari KODIM 1403 Sawerigading yang ikut berpartisipasi menjadi pelatih agar pembawa bendera nantinya tampil maksimal.

"Inilah bentuk partisipasi dan kerjasama untuk menyukseskan MTQ di Kota Palopo" terang Muh. Yamin, S.Pd yang turut hadir memantau jalannya latihan.

Sub. Seksi upacara Pembukaan dan penutupan itu juga menjelaskan bahwa dari 90 pelajar yang akan membawa bendera, 40 diantaranya akan membawa bendera merah putih, 24 akan membawa bendera kafilah, dan 26 yang akan membawa bendera MTQ.

Ia juga mengatakan bahwa latihan kali ini sudah memasuki hari ketiga yang sudah dimulai dari tanggal 25 sampai 4 Mei 2010.

"Latihan pembawa bendera ini berlangsung dari tanggal 25 sampai 4 mei 2010, waktu latihan tersebut sudah cukup dan Insya Allah akan memaksimalkan kesiapan mereka untuk tampil pada acara pembukaan dan penutupan" kuncinya. (Arief)
Post views: counter

0 komentar:

Posting Komentar

Saran dan Kritik anda menjadi kekurangan kami yang akan kami perhatikan

Cara memberi komentar:
- Tuliskan komentar anda pada tempat yang tersedia
- Pilih OpenID jika memiliki account di live journal,
wordpress, Type pad atau AIM
- Atau pilih Nama/URL (URL bisa kosong)
- Atau pilih Anonim jika ingin berkomentar saja tanpa
menampilkan nama

Terima kasih
by Admin (Capung Chaniago Vs Arief Classer)

Design by Capung Vs Arief 2010